post-image

Sekjen DPP IKM Secara Resmi Membuka Acara Muswil DPW IKM Provinsi DKI Jakarta

Sekretaris Jendral Dewan Pimpinan Pusat (DPP IKM), Ir. Nefri Hendri membuka secara resmi acara Muswil pertama DPW IKM Provinsi DKI Jakarta di Tavia Heritage Hotel, Jakarta Pusat. 

Nefri Hendri selaku Sekjend mewakili Ketua Umum DPP IKM, Dr. Fadli Zon untuk membuka acara secara resmi. Dalam sambutannya Nefri Hendri menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan musyawarah tertinggi di tingkat Provinsi dan berharap semoga dari Muswil ini dapat menghasilkan Ketua terpilih sesuai dengan harapan kita bersama.

Beliau juga berpesan kepada Panitia SC dan OC supaya Muswil ini bisa menjadi contoh untuk DPW dan DPD IKM lainnya. Karena DPW IKM Provinsi DKI Jakarta merupakan barometer untuk IKM di seluruh Indonesia karena terletak di Ibukota Negara. 

"Saya mengucapkan terima kasih kepada panitia dan pengurus yang telah bekerja keras menyelenggarakan acara Muswil ini. Terima kasih juga saya ucapkan kepada para undangan, para peserta dan pemilik suara serta kepada tokoh masyarakat Minang yang sudah datang dan ikut berpartisipasi dalam acara Muswil ini.

Kita menitip target kepada Ketua terpilih supaya bisa berhasil mendudukkan kader-kader IKM untuk maju di Legislatif maupun di Eksekutif. Semoga di tahun 2029 nanti, kader-kader IKM bisa masuk ke DPR RI maupun DPRD supaya bisa membantu masyarakat Minang yang ada di perantauan." tutur Nefri Hendri selaku Sekjend DPP IKM 

Nefri Hendri menegaskan bahwa tantangan organisasi ini masih besar untuk bisa mewujudkan cita-cita organisasi terutama menyatukan perantau Minang di seluruh Indonesia maupun luar negeri. Maka dari itu, diharapkan untuk Ketua terpilih bisa berperan aktif ke depan dan membawa perubahan yang lebih baik untuk bisa mengayomi perantau-perantau Minang yang ada di Jakarta.

"Semoga masyarakat Minang yang ada di Jakarta maupun masyarakat setempat merasakan manfaat keberadaan organisasi IKM ini. Dan kita juga harus selalu ingat kampung halaman supaya kita bisa mengulurkan tangan membantu membangun kampung halaman di Sumatera Barat." ungkapnya

Melalui Sekjen DPP IKM, Ketua Umum mengucapkan selamat menjalankan Musyawarah Wilayah sesuai AD/ART IKM. Semoga Muswil IKM Provinsi DKI Jakarta berjalan dengan lancar dan sukses.